Media Kapas Iqra

Kasatreskrim Berikan Materi Anti-Bullying di Kegiatan Pesantren Kilat: Langkah Nyata Cegah Kekerasan di Lingkungan Pendidikan

Redaksi: kapasiqra.com | August 29, 2024

PENDIDIKAN- Dalam upaya mencegah dan mengurangi kasus bullying, Kasatreskrim Buru, I Kadek Dwi Pramartha Putra, S.T.K., S.I.K., M.H. memberikan materi khusus kepada mahasiswa baru di kegiatan pesantren kilat yang digelar oleh Universitas Iqra Buru. Kegiatan ini, berlangsung pada Kamis, 29/8/2024.

Ini menjadi bagian dari peran kepolisian untuk menciptakan lingkungan belajar yang aman dan bebas dari kekerasan.

Di hadapan ratusan mahasiswa baru, I Kadek Dwi Pramartha Putra menyampaikan betapa pentingnya menghargai sesama dan menciptakan suasana yang harmonis di dalam lingkungan Perguruan Tinggi dan masyarakat.

“Bullying bukan hanya melukai fisik, tapi juga mental. Ini bisa berdampak serius pada masa depan korban. Oleh karena itu, penting bagi kita semua untuk menghentikan perilaku ini,” ujarnya tegas.

Dalam materi yang disampaikan, Kasatreskrim menekankan bahwa bullying merupakan tindakan yang melanggar hukum dan dapat dikenakan sanksi pidana. Ia juga mengajak para mahasiswa baru untuk berani melaporkan segala bentuk kekerasan yang mereka alami kepada pihak berwenang.

Panititia Bidang Acara & Dakwah, Susiati, S.Pd., M.Hum. Mengapresiasi langkah & muatan materi yang dipaparkan Kasatreskrim yang peduli terhadap keselamatan dan kesejahteraan mahasiswa baru.

“Kehadiran Kasatreskrim memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada mahasiswa baru tentang pentingnya menciptakan lingkungan belajar yang aman dan nyaman. Kami berharap ini dapat mengurangi bahkan menghentikan kasus bullying di lingkungan Perguruan Tinggi,” katanya.

Selain memberikan materi, Kasatreskrim juga menyempatkan diri berdialog langsung dengan para peserta, mendengarkan pertanyaan mereka dan pengalaman bullying, serta kekerasan yang mungkin mereka pernah alami.

Dengan adanya materi terkait bullying yang di masukan dalam kegiatan pesantren, diharapkan para mahasiswa baru dapat memperoleh pemahaman baru dan merasa lebih aman, serta terhindar dari segala bentuk kekerasan dan bullying yang bisa merusak masa depan mereka.(*)

Editor: M. Rusdi

 

Berita Terbaru

Video Terbaru

Banner tidak ditemukan.

Berita Lainnya

Mahasiswa FPIK UNIQBU; Praktik Budidaya Rumput Laut Di Desa Persiapan Saliong

Mahasiswa FPIK UNIQBU; Praktik Budidaya Rumput Laut Di Desa Persiapan Saliong

BURU- Mahasiswa FPIK Univ. Iqra Buru melaksanakan kegiatan praktek budidaya rumput laut di Desa Persiapan Salihong. Kegiatan ini, bersamaan dengan

OPINI: Mensakralkan Pancasila Tanpa Batas Waktu

OPINI: Mensakralkan Pancasila Tanpa Batas Waktu

Penulis: Abd. Rasyid Rumata, Sos.I., M.Sos.I. (Dosen Prodi KPI, Univ. Iqra Buru) OPINI- Tumbuh dari masa kecil hingga berusia di

2 Mahasiswa Mewakili Prodi KPI UNIQBU, Ikut Workshop Keberagaman di Ambon

2 Mahasiswa Mewakili Prodi KPI UNIQBU, Ikut Workshop Keberagaman di Ambon

AMBON- Kegiatan Workshop keberagaman diselenggarakan oleh SEJUK (Serikat Jurnalis untuk Keberagaman), ini adalah sebuah organisasi yang didirikan oleh para jurnalis

OPINI: Pengurus MUI Di Duga Terlibat Organisasi Yahudi

OPINI: Pengurus MUI Di Duga Terlibat Organisasi Yahudi

Penulis: Sari Rosmana (Mahasiswa Prodi KPI FAI Uniqbu) OPINI- Majelis Ulama Indonesia (MUI) penonaktifan terhadap dua nama yang diduga memiliki keterkaitan

SAH!!! PKN Jadi Peserta Pemilu 2024

SAH!!! PKN Jadi Peserta Pemilu 2024

Rabu Tanggal 14/12/2022 Rapat pleno Nasional berlangsung di KPU RI untuk penetapan partai politik peserta pemilu 2024. Dari 9 Parpol

Pilihan Caleg yang Tepat di Pemilu 2024

Pilihan Caleg yang Tepat di Pemilu 2024

Oleh: Ali Rumatiga OPINI- Kerja politik sudah harus dimaknai yang sebenarnya, bukan saat musim politik seorang figur menampakkan diri untuk

Pemilihan Dekan FAI UNIQBU, Dua Kandidat Bersaing

Pemilihan Dekan FAI UNIQBU, Dua Kandidat Bersaing

BURU- Pelaksanaan Pemilihan Dekan yang dipaketkan dengan Pemilihan Wakil Dekan Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Iqra Buru (UNIQBU) Periode 2024-2028,

Konser Seni Budaya Di Kampus Biru, Pejabat Kampus Tak Hadiri

Konser Seni Budaya Di Kampus Biru, Pejabat Kampus Tak Hadiri

BURU- Tak asing lagi di telinga dan mata publik tentang Sanggar Kibar Kreasi (SKK) Universitas Iqra Buru. Sebuah lembaga kemahasiswaan

Tim Kosabangsa Uniqbu-UHO Terapkan Inovasi Pemasaran Minyak Kayu Putih Melalui Pemanfaatan Media Sosial

Tim Kosabangsa Uniqbu-UHO Terapkan Inovasi Pemasaran Minyak Kayu Putih Melalui Pemanfaatan Media Sosial

BURU- Digitalisasi memungkinkan UMKM untuk memperluas jangkauan pasar. Melalui media sosial, produk dapat dipromosikan secara luas tanpa terbatas oleh lokasi

3 Kandidat Rektor Universitas Iqra Buru ke Tahap YMB

3 Kandidat Rektor Universitas Iqra Buru ke Tahap YMB

Oleh; A. R. Rumata, S.Sos.I., M.Sos.I. (Dosen Komunikasi dan Penyiaran Islam, Univ. Iqra Buru) Opini- Usai dari Debat Calon Rektor