Media Kapas Iqra

Pembekalan PKL dan PPL, Mahasiswa FAI Uniqbu Siap Terjun ke Dunia Kerja

Redaksi: kapasiqra.com | October 29, 2024

PENDIDIKAN- Dalam rangka mempersiapkan mahasiswa menghadapi dunia kerja dan pengabdian kepada masyarakat, Prodi KPI dan Prodi PAI, Universitas Iqra Buru melalui Fakultas Agama Islam menyelenggarakan kegiatan pembekalan bagi mahasiswa yang akan menjalani Praktik Kerja Lapangan (PKL) dan Program Pengalaman Lapangan (PPL), pada hari selasa, 29/09/2024 di ruang Aula Uniqbu.

Kegiatan ini diikuti oleh 45 peserta mahasiswa dari Prodi KPI dan Prodi PAI, terutama mahasiswa tingkat akhir yang diwajibkan mengikuti PKL dan PPL sebagai bagian dari kurikulum.

Dalam sambutannya, Hasanudin Tinggapy, M.Pd.I. Sebagai dekan, menyampaikan pentingnya kegiatan ini sebagai jembatan antara teori yang dipelajari di kelas dengan praktik nyata di lapangan.

“Kami berharap melalui pembekalan ini, mahasiswa dapat lebih siap secara mental dan teknis untuk menghadapi tantangan di dunia kerja dan pengabdian masyarakat. Kegiatan PKL dan PPL tidak hanya sekadar memenuhi kewajiban akademis, tetapi juga sebagai kesempatan untuk mengasah keterampilan profesional dan mengembangkan jaringan,” ujarnya.

Materi pembekalan yang disampaikan meliputi etika kerja, keterampilan komunikasi, pendidikan serta pemahaman tentang lingkungan kerja yang berbeda-beda.

Selain itu, narasumber dari Kepala Kemenag Buru, WR III Uniqbu dan Wakil Dekan FAI Uniqbu, juga turut hadir untuk memberikan wawasan terkait tantangan dan peluang yang ada di lapangan.

Salah satu peserta, mahasiswa dari Prodi KPI, mengaku senang dengan adanya pembekalan ini. “Kegiatan ini sangat membantu kami dalam mempersiapkan diri menghadapi PKL dan PPL. Kami jadi lebih tahu apa yang harus dilakukan dan bagaimana menghadapi situasi di tempat kerja nanti,” ujarnya.

Kegiatan ini ditutup dengan sesi tanya jawab dan diskusi untuk memperdalam pemahaman mahasiswa mengenai pelaksanaan PKL dan PPL di berbagai bidang.

Dengan dilaksanakannya pembekalan ini, mahasiswa diharapkan dapat menjalani PKL dan PPL dengan lebih siap, kompeten, dan mampu memberikan kontribusi nyata baik di dunia kerja maupun di masyarakat.(*)

Editor: M. Rusdi

Berita Terbaru

Video Terbaru

Banner tidak ditemukan.

Berita Lainnya

Peranan Hukum Islam Terhadap Ekonomi Indonesia

Peranan Hukum Islam Terhadap Ekonomi Indonesia

Sebagaimana dipaparkan sebelumnya, meskipun sistem ekonomi di Indonesia tidak secara langsung disebut sebagai ekonomi islam akan tetapi disebut ekonomi pancasila

2 Mei Sebagai Hari Pendidikan Nasional, Apa yang Perlu Berubah?

2 Mei Sebagai Hari Pendidikan Nasional, Apa yang Perlu Berubah?

Penulis: M. Rusdi, M.Pd. (Dosen Sosiologi Univ. Iqra Buru) OPINI- Adanya HARDIKNAS (Hari Pendidikan Nasional) adalah sebagai bentuk apresiasi untuk

Mahasiswa FAI UNIQBU Gelar Ujian Proposal Skripsi, Siap Lanjutkan Penelitian Akademik

Mahasiswa FAI UNIQBU Gelar Ujian Proposal Skripsi, Siap Lanjutkan Penelitian Akademik

BURU– Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Iqra Buru (UNIQBU) kembali melaksanakan ujian proposal skripsi bagi mahasiswa semester akhir pada Sabtu,

Satgas Uniqbu, Berikan Edukasi Pencegahan Kekerasan Seksual di Pesantren Kilat

Satgas Uniqbu, Berikan Edukasi Pencegahan Kekerasan Seksual di Pesantren Kilat

PENDIDIKAN- Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan perlindungan bagi generasi muda, satuan Tugas (Satgas) Pencegahan Kekerasan Seksual mengadakan sesi edukasi khusus

Festival Permainan Tradisional Sebagai Wadah Pelestarian Budaya Buru

Festival Permainan Tradisional Sebagai Wadah Pelestarian Budaya Buru

BURU- Pulau Buru, sebuah permata tersembunyi di tengah-tengah Laut Banda, menyimpan kekayaan budaya yang belum sepenuhnya dijelajahi. Di balik hamparan

OPINI: Skandal PT. WWI Kabupaten Buru

OPINI: Skandal PT. WWI Kabupaten Buru

PENULIS: Sukardi Takimpo (Mahasiswa Prodi KPI Univ. Iqra Buru) OPINI- Pemenuhan kebutuhan hidup dari sisi ekonomi, menjadi hal mendasar untuk

Harus Jatuh Cinta Pada Prodi KPI UNIQBU

Harus Jatuh Cinta Pada Prodi KPI UNIQBU

Penulis: Abdul Rasyid Rumata, Sos.I., M.Sos.I. (Dosen KPI FAI Uniqbu) OPINI- Universitas Iqra Buru (UNIQBU) merupakan perguruan tinggi terbaik yang

Menggugat Tuhan di Ruang Eskatologis

Menggugat Tuhan di Ruang Eskatologis

Penulis: Muhammad Mukaddar, S.Ag., MA.Pd. (Dosen FAI, Univ. Iqra Buru) OPINI- Diskursus terkait dengan kata “menggugat”, sudah menjadi satu istilah

Ujian Skripsi Prodi KPI Kloter 4 Berakhir

Ujian Skripsi Prodi KPI Kloter 4 Berakhir

Penulis: Abd. Rasyid Rumata, S.Sos.I., M.Sos.I. (Dosen Prodi KPI, Univ. Iqra Buru) OPINI- Fakultas agama Islam (FAI) Universitas Iqra Buru (UNIQBU)

Mengubah Gencatan Senjata Sementara di Gaza Menjadi Permanen, Mungkinkah?

Mengubah Gencatan Senjata Sementara di Gaza Menjadi Permanen, Mungkinkah?

Akhirnya Israel pada Rabu (22/11/2023) menyetujui kesepakatan gencatan senjata sementara selama empat hari dengan kelompok Hamas melalui mediator Qatar yang