Media Kapas Iqra

Penerimaan Mahasiswa PKL di KUA: Sinergi Dunia Pendidikan dan Pelayanan Publik

Redaksi: kapasiqra.com | October 30, 2024

PENDIDIKAN- Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Namlea secara resmi menerima kedatangan mahasiswa Program Studi KPI dari Universitas Iqra Buru yang akan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) dalam waktu 2 bulan. Program PKL ini merupakan bentuk kerjasama antara KUA dan perguruan tinggi dalam rangka memberikan pengalaman langsung bagi mahasiswa terkait pelayanan publik di bidang keagamaan.

Abd. Rasyid Rumata, S.Sos.I., M.Sos.I. sebagai Wakil Dekan FAI, menyampaikan harapannya agar program ini bisa menjadi sarana belajar yang efektif bagi para mahasiswa, “Melalui PKL, diharapkan mereka dapat memahami lebih dalam tugas dan fungsi di KUA serta memberikan kontribusi nyata dalam pelayanan masyarakat,” ujarnya.

Para mahasiswa akan ditempatkan dalam berbagai divisi pelayanan di KUA, termasuk administrasi pernikahan, penyuluhan agama, hingga kegiatan sosial keagamaan.

Mereka juga akan dibimbing oleh para pegawai KUA yang berpengalaman untuk mengembangkan keterampilan praktis dan wawasan keagamaan yang lebih luas.

Perwakilan mahasiswa, Jaingkang Rosmana, dalam kesempatan tersebut menyampaikan rasa antusiasnya. “Kami sangat bersemangat untuk menjalani PKL di KUA ini. Semoga kesempatan ini bisa menambah pengalaman dan pengetahuan kami dalam bidang pelayanan masyarakat serta memperdalam pemahaman kami tentang peran KUA di tengah masyarakat,” ungkapnya.

Melalui program PKL ini, KUA Kecamatan Namlea berharap dapat mendukung pengembangan kompetensi para mahasiswa sekaligus memberikan dampak positif dalam meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat. Kerjasama yang terjalin ini diharapkan dapat terus berlanjut dan semakin erat di masa mendatang.(*)

Editor: Rusdi Gallarang

Berita Terbaru

Video Terbaru

Banner tidak ditemukan.

Berita Lainnya

Hari Kesaktian Pancasila di Tengah Arus Digital dan Globalisasi

Hari Kesaktian Pancasila di Tengah Arus Digital dan Globalisasi

Penulis: M. Rusdi, M.Pd. (Dosen Prodi KPI, Univ. Iqra Buru) OPINI- Hari Kesaktian Pancasila yang diperingati setiap 1 Oktober selalu mengingatkan

Universitas Iqra Buru Gelar Pesantren Kilat untuk Tingkatkan Nilai Spiritual Mahasiswa

Universitas Iqra Buru Gelar Pesantren Kilat untuk Tingkatkan Nilai Spiritual Mahasiswa

PENDIDIKAN- Universitas Iqra Buru kembali menggelar kegiatan pesantren kilat untuk mahasiswa baru, tahun akademik 2024/2025, yang berlangsung dari tanggal 27

Wajah Baru PESKIL UNIQBU 2024

Wajah Baru PESKIL UNIQBU 2024

Penulis: Abd. Rasyid Rumata, Sos.I., M.Sos.I. (Dosen Prodi KPI Univ. Iqra Buru) OPINI- Tradisi akademik proses pembinaan kecerdasan mahasiswa baru (Maba)

Pelantikan & Pengambilan Sumpah 13 Pejabat Baru UNIQBU 2024

Pelantikan & Pengambilan Sumpah 13 Pejabat Baru UNIQBU 2024

BURU- Kegiatan pengambilan sumpah jabatan, pejabat struktural Uniqbu baru saja selesai dilaksanakan. Kegiatan ini berlangsung pukul 16.00 Wit di Lantai

Pilihan Caleg yang Tepat di Pemilu 2024

Pilihan Caleg yang Tepat di Pemilu 2024

Oleh: Ali Rumatiga OPINI- Kerja politik sudah harus dimaknai yang sebenarnya, bukan saat musim politik seorang figur menampakkan diri untuk

Pemilihan Ketua Prodi KPI UNIQBU Sempat Memanas, Siapa Yang Terpilih?

Pemilihan Ketua Prodi KPI UNIQBU Sempat Memanas, Siapa Yang Terpilih?

BURU- Kamis siang, dilakukan proses penjaringan pemilihan Ketua Program Studi (Kaprodi) KPI, oleh Senat Fakultas yang di hadiri oleh seluruh Civitas

Uji Isi Otak Mahasiswa FAI di Sidang Skripsi

Uji Isi Otak Mahasiswa FAI di Sidang Skripsi

Penulis: Abd. Rasyid Rumata, S.Sos.I., M.Sos.I. (Dosen Prodi KPI, FAI Uniqnu) PENDIDIKAN- Puluhan mahasiswa Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Iqra Buru

Dilaporkan Dosen Unhas Lecehkan 4 Mahasiswi

Dilaporkan Dosen Unhas Lecehkan 4 Mahasiswi

MAKASSAR- Empat mahasiswi semester akhir di Universitas Hasanuddin (Unhas), Makassar, mengaku menjadi korban pelecehan seksual di dalam kampus. Ia melaporkan

Penarikan dan Perpisahan Mahasiswa PKL Prodi KPI Universitas Iqra Buru di KEMENAG Buru

Penarikan dan Perpisahan Mahasiswa PKL Prodi KPI Universitas Iqra Buru di KEMENAG Buru

Buru- Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Iqra Buru (UNIQBU), secara resmi menarik 9 orang

Guru, Siapakah Sebenarnya Anda.!!!

Guru, Siapakah Sebenarnya Anda.!!!

Penulis: Muhammad Mukaddar, S.Ag., MA.Pd. (Dosen Fakultas Agama Islam, Univ. Iqra Buru) OPINI- Istilah “guru” sudah sangat akrab di telinga