Media Kapas Iqra

Optimalisasi Pelaporan Pengelolaan Keuangan Desa

Redaksi: kapasiqra.com | June 6, 2023

KEMENKO PMK 10/10– Sebagai upaya optimalisasi pengelolaan keuangan desa melalui Sistem Keuangan Desa (Siskeudes), Deputi Bidang Koordinasi Pemerataan Pembangunan Wilayah dan Penanggulangan Bencana Sudirman menerima audiensi Direktur Fasilitasi Keuangan dan Aset Pemerintahan Desa, Kementerian Dalam Negeri bersama jajarannya.

Pada pertemuan tersebut Sudirman menegaskan bahwa kebijakan pemerintah harus selalu didasari dengan data yang valid dan presisi, termasuk data pelaporan Dana Desa sangat diperlukan dalam pengambilan kebijakan pada setiap desa.
Aplikasi Siskeudes sebagai platform laporan keuangan desa diharapkan dapat membantu meningkatan kualitas tata kelola keuangan yang ada di Desa.

Lutfi selaku Direktur Fasilitasi Keuangan dan Aset Pemerintahan Desa, Kemendagri menyampaikan bahwa Laporan APBDes melalui Sistem Keuangan Desa baru mencapai 60%. Padahal laporan APBDes dapat digunakan sebagai indikator kinerja pengelolaan keuangan desa dan menjadi dasar penetapan perhitungan insentif Dana Desa. Dalam rangka mendorong kedispilinan Pemerintah Desa dalam melaporkan pengelolaan keuangan desanya, perlu upaya mendorong aparat Desa untuk menginput laporan APBDes melalui Sistem Keuangan Desa (Siskeudes).

“Siskeudes sebagai platform laporan keuangan desa dapat disinergikan dengan sistem yang dimiliki oleh Kementerian/Lemabaga antara lain system yang dikembangkan Kementerian Keuangan. Melalui Siskeudes akan mendapatkan data yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan”, tambah Lutfi.

Sebagai penutup Deputi Sudirman, meminta kepada Indri, Asdep Pemberdayaan Kawasan dan Mobilitas Spasial untuk menindaklanjuti dengan pertemuan koordinasi trilateral bersama Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Keuangan dalam upaya sistematis untuk pelaporan keuangan desa. “Kita berharap, data pelaporan APBDes termasuk dana Desa semakin baik dan akurat, sehingga dapat dijadikan dasar penyusunan kebijakan”.

 

sumber berita : https://berita1.id

Berita Terbaru

Video Terbaru

Banner tidak ditemukan.

Berita Lainnya

Pilihan Caleg yang Tepat di Pemilu 2024

Pilihan Caleg yang Tepat di Pemilu 2024

Oleh: Ali Rumatiga OPINI- Kerja politik sudah harus dimaknai yang sebenarnya, bukan saat musim politik seorang figur menampakkan diri untuk

Presiden Jokowi Disebut Cawe Cawe Demokrat, Kubu Moeldoko Sebut Denny Indrayana

Presiden Jokowi Disebut Cawe Cawe Demokrat, Kubu Moeldoko Sebut Denny Indrayana

Pakar hukum tata negara, Denny Indrayana menyindir Presiden Joko Widodo (Jokowi) ikut cawe cawe dalam mengambil alih Partai Demokrat oleh

Apakah Sekolah itu Penting? (AI VS sekolah)

Apakah Sekolah itu Penting? (AI VS sekolah)

Penulis: A. Rahman, S.Pd. OPINI- Pendidikan adalah salah satu faktor terpenting dalam perkembangan suatu Negara. Pendidikan yang baik akan menghasilkan sumber

FAI UNIQBU Selalu Bersahabat

FAI UNIQBU Selalu Bersahabat

BURU- Kekompakan Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Iqra Buru (UNIQBU) yang selalu terbingkai dengan persahabatan dalam menampilkan kualitas, menjadikan FAI

1 Mei 2024; Peringatan Hari Buruh & Tantangan di Era Digitalisasi

1 Mei 2024; Peringatan Hari Buruh & Tantangan di Era Digitalisasi

Penulis: M. Rusdi, S.Pd.,M.Pd. (Dosen Pend. Sosiologi Universitas Iqra Buru) OPINI- Buruh seharusnya tidak selalu dikonotasikan sebagai suatu pekerjaan yang

La Husni Buton Sebagai Akademisi, Optimis Maju Calon Wakil Bupati Buru, Ini Penyebabnya !!

La Husni Buton Sebagai Akademisi, Optimis Maju Calon Wakil Bupati Buru, Ini Penyebabnya !!

PILKADA BURU- Sebagai Akademis (Dosen FAI Univ. Iqra Buru), yang juga sekarang menjabat sebagai Sekretaris Partai PDI Perjuangan di tingkat

Satgas Uniqbu, Berikan Edukasi Pencegahan Kekerasan Seksual di Pesantren Kilat

Satgas Uniqbu, Berikan Edukasi Pencegahan Kekerasan Seksual di Pesantren Kilat

PENDIDIKAN- Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan perlindungan bagi generasi muda, satuan Tugas (Satgas) Pencegahan Kekerasan Seksual mengadakan sesi edukasi khusus

Guru, Siapakah Sebenarnya Anda.!!!

Guru, Siapakah Sebenarnya Anda.!!!

Penulis: Muhammad Mukaddar, S.Ag., MA.Pd. (Dosen Fakultas Agama Islam, Univ. Iqra Buru) OPINI- Istilah “guru” sudah sangat akrab di telinga

Ujian Skripsi KPI: Mahasiswa Unjuk Kompetensi dalam Komunikasi Dakwah

Ujian Skripsi KPI: Mahasiswa Unjuk Kompetensi dalam Komunikasi Dakwah

PENDIDIKAN- Mahasiswa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Universitas Iqra Buru, baru saja melaksanakan ujian skripsi yang menjadi penentu kelulusan

OPINI: Mensakralkan Pancasila Tanpa Batas Waktu

OPINI: Mensakralkan Pancasila Tanpa Batas Waktu

Penulis: Abd. Rasyid Rumata, Sos.I., M.Sos.I. (Dosen Prodi KPI, Univ. Iqra Buru) OPINI- Tumbuh dari masa kecil hingga berusia di